Jumat, 18 November 2011

PI oh PI

Pe I (Penelitian ilmiah) sendiri adalah rangkaian pengamatan yang sambung menyambung, berakumulasi dan melahirkan teori-teori yang mampu menjelaskan dan meramalkan fenomena-fenomena [1]. Penelitian ilmiah sering diasosiasikan dengan metode ilmiah sebagai tata cara sistimatis yang digunakan untuk melakukan penelitian.
Penelitian ilmiah juga menjadi salah satu cara untuk menjelaskan gejala-gejala alam. Adanya penelitian ilmiah membuat ilmu berkembang, karena hipotesis-hipotesis yang dihasilkan oleh penelitian ilmiah seringkali mengalami retroduksi.

sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Penelitian_ilmiah



sekarang semester 5 sudah pertengahan, tidak lama lagi akan memasuki semester 6 dan HARUS menyelesaikan PI biar gak terlambat sidang dan satu lagi biar cepet lulus. Kepikiran judul sih ada, kepikiran mau buat apa sih ada, tapi waktunya itu yang tidak ada. sibuk main, sibuk ke lab, sibuk wl, sibuk tugas, sekalinya ada waktu lagi gak kepikiran PI. mau banget nyelesaiin bab 1 di semester 5 tapi susah sekali mencari waktu yang pas untukmenyusun semua.

pengennya sih PI gw tuh mengenai sesuatu yang berguna bagi kerjaan mama. entah itu bikin web atau bikin program yang nantinya bakal dipake di PT. DnD Production. ciyeh.... Doain aja semoga terwujud. Amin...

Contoh SIA sebagai pusat informasi perusahaan

Bagian pemasaran mempertimbangkan untuk memperkenalkan jenis produk baru dalam jajaran produksi perusahaan, untuk itu bagian tersebut meminta laporan analisa perkiraan keuntungan yang dapat diperoleh dari usulan produk baru tersebut
     Bagian SIA memproyeksikan perkiraan biaya dan perkiraan pendapatan yang berhubungan dengan produk tersebut, kemudian data yang diperoleh diproses oleh EDP. Setelah diproses hasilnya dikembalikan ke bagian SIA untuk kemudian diberikan ke bagian pemasaran.
     Selanjutnya kedua bagian akan merundingkan hasil analisa tersebut untuk dicari keputusan yang sesuai.

Dari contoh diatas dapat ditemukan 2 aspek yang berhubungan dengan sistem bisnis modern yaitu :
1.    Pentingnya komunikasi antar departemen/subsystem yang mengarah untuk tercapainya suatu keputusan.
2.    Peranan SIA dalam menghasilkan informasi yang dapat membantu departemen lainnya untuk mengambil keputusan.

Informasi Akuntansi yang dihasilkan oleh SIA dibedakan menjadi 2, yaitu :
-           informasi akuntansi keuangan, Informasi yang berbentuk laporan keuangan yang ditujukan kepada pihak extern.
-           Informasi Akuntansi Manajemen, informasi yang berguna bagi manajemen dalam pengambilan keputusan.

Didalam Akuntansi Manajemen terdapat dua komponen yang digunakan bagi perencanaan dan pengendalian perusahaan, yaitu :
1.  Sistem Akuntansi Biaya
2.  Sistem Budgeting

Sistem Akuntansi Biaya
à   Digunakan untuk membantu manajemen dalam perencanaan dan pengawasan dari aktivitas pengadaan, proses distribusi dan penjualan
Budgeting
à    adalah proyeksi keuangan perusahaan untuk masa depan yang bermanfaat untuk menolong manajer dalam perencanaan dan pengawasan

Unsur-unsur yang dapat mempengaruhi penerapan SIA dalam perusahaan :
1.  Analisa Perilaku
2.  Metode kuantitatif
3.  Komputer

Analisa Perilaku
Setiap sistem yang tertuangkan dalam kertas tidak akan efektif dalam penerapannya kecuali seorang akuntan dapat mengetahui kebutuhan akan orang-orang yang terlibat dalam sistem tersebut.
Akuntan tidak harus menjadi seorang psikolog, tapi cukup untuk mengerti bagaimana memotivasi orang-orang untuk mengarah kepada kinerja perusahaan yang positif.
Selain itu juga seorang akuntan harus menyadari bahwa setiap orang mempunyai persepsi yang berbeda-beda dalam menerima suatu informasi, sehingga informasi yang akan diberikan dapat didesain dan dikomunikasikan sesuai dengan perilaku (behavior) para pengambil keputusan.

Metode Kuantitatif
Dalam menyusun informasi, seorang akuntan harus menggunakan metode ini untuk meningkatkan efektifitas dan nilai dari informasi tersebut.

Komputer
Pada beberapa perusahaan, komputer telah digunakan untuk menggantikan pekerjaan rutin seorang akuntan, sehingga memberikan waktu yang lebih banyak kepada akuntan untuk dapat terlibat dalam proses pengambilan keputusan.

Logika Dan Algoritma

Yap! sudah memasuki semester 5 dan seminggu lagi jadwal uts menanti. dari semua mata kuliah yang saya dapati, saya tertarik dengan LOGIKA DAN ALGORITMA. Entah kenapa, saya lebih menyukai mata kuliah yang mengasah logika daripada hanya berteori-teori ria.

Dalam mata kuliah ini kita mempelajari Graph, Tree dan saya suka sekali berfikir untuk memecahkan masalah dengan logika ketimbang dengan sebatas teori. Salah satu contoh materi yaitu Macam-macam Graf
1. Graf tak-berarah (undirected graf)
Graf yang sisinya tidak mempunyai orientasi arah disebut graf tak-berarah.
2. Graf berarah (directed graf atau digraf)
Graf yang setiap sisinya diberikan orientasi arah disebut sebagai graf berarah. (a) G
Dua buah graf pada Gbr 3 adalah graf berarah.

Selain itu belajar tentang Euler, Tree dan lainnya. Denmgan ketertarikan saya untuk mata kuliah ini saya berharap dapat saya implementasikan pada dunia kerja nanti. dan juga di kehidupan sehari-hari.AMIN..

ShareThis